Peran Patroli Roda Empat Subsatgas Samapta dalam Mewujudkan Suasana Pemilu 2019 Yang Kondusif di Polres Salatiga

  • Muhammad Guliansyah Zulfikar Akademi Kepolisian Republik Indonesia
Keywords: Polres Salatiga, Subsatgas Samapta, Patroli, Pemilu 2019

Abstract

Latar belakang yang mendasari penelitian ini adalah meningkatnya angka kejahatan konvensional di Kota Salatiga mendekati pelaksanaan pesta demokrasi yang akan diselenggarakan pada tahun 2019. Fungsi preventif kepolisian lebih diprioritaskan dalam Operasi Mantap Brata Candi 2018 yang dilaksanakan oleh Polda Jawa Tengah dalam Pemilu 2019 karena dapat mencegah terjadinya tindak pidana sehingga dapat menekan angka kerugian yang diderita, baik kerugian materiil maupun non materiil. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah peran dan faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaan patroli Subsatgas Samapta. Oleh karena itu, dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis peran dan faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaan patroli roda empat yang dilakukan oleh Subsatgas Samapta di Polres Salatiga. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan menggunakan teknik pengumpulan data melalui metode observasi, wawancara, dan telaah dokumen. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa penyelenggaraan patroli roda empat oleh Subsatgas Samapta Polres Salatiga yang dianalisis dengan teori peran, pencegahan kejahatan, manajemen dan Peraturan Kabaharkam Nomor 1 Tahun 2017 belum optimal. Hal tersebut dapat dikatakan demikian karena dalam pelaksanaannya terdapat beberapa unsur dalam Peraturan Kabaharkam Nomor 1 Tahun 2017 yang tidak terpenuhi. Temuan penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar ketidakoptimalan penyelenggaraan patroli disebabkan oleh faktor administrasi. Selain itu, faktor lainnya yang juga menghambat pelaksanaan patroli adalah kurangnya jumlah anggota Satsabhara Polres Salatiga sehingga dalam pelaksanaan tugasnya anggota sering kali melaksanakan tugas ganda. Penulis menyarankan kepada Satsabhara Polres Salatiga untuk menambah jumlah personel yang ditugaskan di Subsatgas Samapta Polres Salatiga, menyertakan anggotanya dalam pendidikan kejuruan patroli sehingga meningkatkan pemahaman para anggota Satsabhara mengenai patroli, melakukan kerjasama dengan masyarakat guna menekan angka kejahatan konvensional yang mungkin terjadi agar pelaksanaan tahapan Pemilu 2019 berjalan dengan kondusif.

References

BUKU
Akademi Kepolisian. 2016. FT. Sabhara 2. Semarang: Akpol.
Akademi Kepolisian. 2016. Metodologi Penelitian. Semarang: Akpol.
Akademi Kepolisian. 2018. Administrasi Kepolisian. Semarang: Akpol.
Dermawan, Moh. Kemal. 1994. Strategi Pencegahan Kejahatan. Bandung: PT. Citra Aditya Bakti.
Manullang, M. 1996. Dasar-Dasar Manajemen. Jakarta: Ghalia Indonesia.
Moleong, Lexy J. 2010. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Sarwono, Sarlito Wirawan. 2007. Teori-Teori Psikologi Sosial. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.
Sugiyono. 2009. Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: CV. Alfabeta.
Terry, George R. 2012. Asas-Asas Manajemen. Terjemahan DR. Winardi. Bandung: PT. Alumni.


PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN
Republik Indonesia, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 (Amandemen Ke-IV).
Republik Indonesia. Undang-Undang RI Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia.
Republik Indonesia. Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Cara Kerja pada Tingkat Kepolisian Resort dan Sektor.
Republik Indonesia. Peraturan Kepala Bagian Pemeliharaan dan Keamanan Nomor 1 Tahun 2017 tentang Patroli.

SKRIPSI
Kurniawan, I Putu Novi Candra. Optimalisasi Patroli Dialogis dalam Pencegahan Tindak Pidana Pencurian dengan Pemberatan di Wilayah Hukum Polres Gresik. Semarang: Akademi Kepolisian.
Steely, Muhammad Abduh Algerya. 2015. Peran Unit Patroli Satuan Sabhara dalam Mencegah Tindak Pidana Curanmor di Wilayah Hukum Polres Magelang Kota. Semarang: Akademi Kepolisian.

INTERNET
Kamus Besar Bahasa Indonesia, https://kbbi.web.id/
https://humas.polri.go.id/2018/09/apel-gelar-pasukan-ops-mantap-brata-2018/ diakses pada tanggal 28 Februari 2019.
Published
2020-01-31
How to Cite
Zulfikar, M. G. (2020). Peran Patroli Roda Empat Subsatgas Samapta dalam Mewujudkan Suasana Pemilu 2019 Yang Kondusif di Polres Salatiga. Indonesian Journal of Police Studies, 7(12), 301-358. Retrieved from http://journal.akpol.ac.id/index.php/ijps/article/view/80